Indonesia kaya akan berbagai macam resep masakan tradisional dari berbagai daerah di nusantara, paling tidak ada 10 resep masakan indonesia yang berasal dari daerah yang mampu menyuguhkan cita rasa enak and lezat.
Kita sebagai bagian dari masyarakat indonesia tentunya mesti tahu dan mampu membuat masakan tradisional ini dengan mudah karena sudah mempunyai pengalaman yang cukup, sehingga mampu membawa nama bangsa dalam hal kuliner di dunia luar.
Masakan tongseng kambing : merupakan sajian masakan pedas dengan bahan utama daging kambing campur. Masakan yang satu ini paling banyak di cari oleh mereka yang berjiwa muda. Banyak anggapan bahwa tongseng kambing mampu menaikkan gairah hidup karena mampu membuat panas tubuh dengan cepat.
Resep sayur krecek : Inilah salah satu masakan tradisional yang cukup sering kita temukan di acara acara khusus seperti saat pernikahan atau hajatan lainnya. Rasanya yang pedas enak sehingga cukup banyak yang memburunya. Termasuk dalam masakan pedas yang mampu membuat kaget karena menggigit cabe rawit merak tak sengaja.
Masakan gulai kambing : Masih dengan bahan utama daging kambing, maka saat ini anda dibawa pada jenis masakan berkuah yang rasa kuahnya sangat khas yakni gulai. Warna kuahnya yang merah membara tentunya akan mampu membangkitkan selera makan anda. Masakan gulai kambing banyak ditemukan dipedagang kaki lima pada sore hingga malam hari.
Resep rendang ayam : Sering kita mendengar bumbu rendang namun menggunakan bahan utama daging sapi, nah demi faktor kesehatan tidak ada salahnya jika diganti dengan bahan daging ayam, selain rasanya juga cukup lezat juga tidak mempengaruhi maupun menaikkan kolesterol tubuh anda, sehingga cocok untuk para orang tua.
Botok tempe tahu : bahannya sangat sederhana, namun mampu menyajikan hidangan lezat dalam selera makan anda. Cukup lezat dengan nasi putih hangat. itulah botok yang menggunakan bahan sederhana dan murah seperti tahu tempe, lebih lezat lagi jika dilengkapi dengan petai cina atau juga dengan teri kecil wow sangat lezat.
Sayur bayam : Mengapa sayur ini juga perlu dimasyarakatkan. karena seperti kita tahu bahwa bayam mempunyai kandungan gizi cukup tinggi, sehingga sangat bagus dikonsumsi oleh mereka yang masih balita maupun oleh ibu hamil. namun ada beberapa hal yang juga anda mesti paham dengan sayur yang satu ini.
Soto banjar : Masakan soto rupanya tidak hanya monopoli masyarakat jawa saja. hal ini terbukti dengan semakin terkenalnya resep soto kuah dari kalimantan. ya soto ayam banjarmasin ini juga sama lezatnya dengan soto soto jawa lainnya. Namun ada satu keistimewaan soto kalimantan ini karena menerapkan susu cair dalam pembuatannya.
Masakan ayam suwir : Yang namanya daging dimasak apapun tetap enak dan mantap. Kebutuhan keluarga tentunya akan semakin meningkat dengan bertambah besarnya anak anak, sehingga untuk mengakalinya cobalah untuk membuat resep ayam suwir ini. Mengapa ya kok harus memasaknya, yah karena rasanya cukup enak dan lebih cukup untuk kebutuhan satu keluarga, berbeda dengan jika digoreng sering merasa kurang mencukupi.
Ikan mas bakar : Dengan melalui pembakaran maka ikan terasa lebih lezat and nikmat. memang ikan mas lumayan enak dimasak apa saja, namun untuk mengurangi minyak goreng tentu akan lebih baik jika sekali kali memasak ikan mas dengan pembakaran.
Bubur Mengguh Bali : Inilah salah satu sarapan paling terkenal dan sering menjadi santapan turis bali. Bubur yang satu ini hanya ada di buleleng bali sana. Kalau ingin mencicipinya ya tidak perlu jauh jauh pergi ke sana. Cukuplah mengikuti resepnya secara lengkap.
Tidak tidak akan muat sih akalau di tulis semuanya, namuan cukup beberapa masakan dahulu saja yang penting mulai belajar mulai saat ini. Baca juga aneka masakan pedas atau mungkin anda lebih memilih jajanan paling nikmat