BUBUR LOLOS |
RESEP DAN CARA MEMBUAT KUE BUBUR LOLOS. Bubur lolos adalah salah satu makanan tradisional Indonesia yang dianggap sebagai simbol agar proses melahirkan si Ibu nanti dimudahkan alias lolos atau lancar "Mitos Bikin Lahiran Lancar". Bubur lolos ada di bandung dan cirebon. Kue bubur lolos adalah masakan aneka kue basah yang terbuat dari tepung ketan atau tepung beras diberi saus santan dan dibungkus daun pisang.
BAHAN :
BAHAN BUBUR :
- 125 gram tepung ketan
- 300 ml santan dari ½ butir kelapa
- 125 gram gula merah, disisir halus
- ¼ sdt garam
- 1 lembar daun pandan
- Daun pisang untuk bungkusnya (disesuaikan)
- 150 ml santan dari 1 butir kelapa
- ¾ sdm tepung beras, cairkan dengan 25 ml santan
- ¼ sdt garam
- 1 lembar daun pandan
- Panaskan santan serta masukkan gula merah sampai larut. Setelah gula merah dan santan bercampur, kemudian disaring dan jangan lupa membuang ampasnya. Kalau sudah, tambahkan tepung ketan, daun pandan, dan garam. Aduk semua bahan tersebut hingga meletup-letup.
- Sambil membuat bahan sausnya, adonan bubur sebelumnya kita masukkan dulu ke dalam daun pisang yang sudah digulung dan dilipat salah satu ujungnya. Diamkan adonan bubur tersebut sampai mengental.
- Untuk yang bahan sausnya kita rebus secara bersamaan, santan, tepung beras, garam, dan juga daun pandannya. Rebus bahan-bahan tersebut sambil diaduk hingga menididih dan kental. Jika sudah mengental, tuang saus tersebut ke atas bubur yang sudah dituangkan di dalam daun pisang.
- Setelah keduanya bercampur di dalam daun pisang, diamkan terlebih dahulu. Lalu, sajikan setelah dingin.