Kalau suka jajan di rumah makan yang menjajakan masakan khas Padang, kemungkinan besar Anda akan menemukan gulai ikan. Mulai dari gulai ikan nila, gulai ikan nila, hingga gulai ikan tongkol.
Rasanya memang enak. Tapi, tahukah Anda kalau Anda juga bisa membuat sendiri. Dan, hasilnya juga pasti enak.
Ingin tahu resep dan cara membuatnya? Simak penjelasan lengkap resep gulai ikan tongkol khas Padang istimewa berikut ini hingga tuntas supaya hasilnya memuaskan.
Bahan untuk membuat gulai ikan tongkol khas Padang yang rasanya istimewa:
- 750 gram ikan tongkol, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
- 200 mililiter santan kental yang dibuat dari 1 butir kelapa.
- 0,5 liter santan encer yang dibuat dari sisa membuat santan kental.
- 3 sendok makan minyak sayur untuk menumis.
Bumbu gulai ikan tongkol khas Padang yang istimewa:
- 2 lembar daun salam.
- 2 batang serai, gunakan bagian putihnya saja, kemudian, dimemarkan.
- Garam, gula merah yang sudah disisir, dan lada putih bubuk secukupnya.
- 4 lembar daun jeruk, singkirkan tulang daunnya.
Bumbu yang harus dihaluskan:
- 5 siung bawang putih.
- 8 siung bawang merah.
- Kunyit seukuran 2 sentimeter.
- 3 butir kemiri yang sudah disangrai.
- Jahe seukuran 2 sentimeter.
Pelengkap:
- 1 sendok makan bawang merah goreng.
- 10 buah cabai rawit merah.
Tips:
- Sebelum dimasak, balur ikan tongkol dengan air jeruk nipis untuk mengurangi bau amis.
- Pelengkap yang digunakan boleh disesuaikan selera.
Cara masak gulai ikan tongkol khas Padang yang istimewa:
- Panaskan minyak sayur untuk menumis.
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum.
- Tambahkan daun salam dan serai, tumis sampai harum dan bumbu harum matang.
- Masukkan ikan tongkol, aduk perlahan sampai tercampur rata
- Tuangkan santan encer dan semua bumbu yang belum digunakan serta cabai rawit merah, masak sambil diaduk perlahan sampai tercampur rata dan mendidih.
- Tuangkan santan kental, aduk perlahan, sampai meletup-letup, angkat.
- Pindah ke wadah saji, taburkan bawang merah goreng, gulai ikan tongkol khas Padang istimewa sudah bisa dihidangkan. Simak juga resep pepes ikan tongkol campur kelapa parut istimewa atau resep pindang ikan tongkol siap menggoyang lidah.
Resep gulai ikan tongkol khas Padang istimewa ini cukup untuk 4 porsi.